Bali Bird Park: Alamat, Daya Tarik, dan Harga Tiket Masuk

Bali Bird Park

Bali Bird Park atau biasa disebut dengan Taman Burung Bali, adalah sebuah objek wisata yang terletak di Jl. Serma Cok Ngurah Gambir Singapadu, Batubulan, Kec. Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali. Taman ini memiliki luas sekitar 2 hektar. Bali Bird Park memiliki lebih dari 1.300 burung yang mewakili lebih dari 250 spesies.

Bali Bird Park sudah mulai dibuka untuk umum pada tahun 1995, sampai kini taman burung ini sudah beroperasi selama 28 tahun. Edi Swoboda pengusaha berkewarganegaraan Jerman adalah pendiri dari Bali Bird Park.

Daya Tarik Wisata Bali Bird Park

Pada taman burung ini hidup berbagai macam spesies burung yang berasal dari seluruh dunia. Bali Bird Park terdiri dari beberapa wilayah atau zona dengan spesies burung yang berbeda – beda. Di setiap wilayah sudah menyerupai habitat asli mereka.

Kamu penasaran ? yuk simak di bawah ini

Bali

Jalak Bali di Bali Bird Park
Jalak Bali di Bali Bird Park | Sumber: Instagram @balibirdparkofficial

Di zona Bali terdapat burung langka kebanggan Bali yaitu Jalak Bali. Selain itu terdapat merpati paruh coklat, burung merak ekor perunggu, sayap perunggu papua nugini, merpati damai/zebra, oriole bertengkuk hitam, rawa ungu, merpati hijau dada oranye, ibis mengkilap, kuntul sapi, merpati buah bertengkuk hitam, merpati hijau kecil, merpati tutul, myna biasa, merak hijau jawa, bangau kolam malam, jalak jawa, bulbul kuning, pelikan australia, nias hill myna.

Sumatra

Burung Hantu Elang
Burung Hantu Elang | Sumber : Istock

Di zona Sumatra, kamu dapat melihat berbagai burung autentik dari pulau tersebut, seperti burung hantu elang dengan telinga yang menjuntai di samping dan cakar yang kuat. Selain itu, kalian bisa melihat parkit sayap chrinsom, rangkong jambul putih, rangkong berkantung batang, kukal kecil, elang india hitam.

Kalimantan

Nicobar Pigeon
Nicobar Pigeon | Sumber : Istock

Kalimantan merupakan yang memiliki ekosistem yang tropis dan asri. Oleh sebab itu, terdapat banyak jenis burung yang hidup di Pulau Kalimantan. Di taman burung ini kamu dapat melihat burung yang asli dari Kalimantan, antara lain burung elang ular jambul, merpati nicobar, bulwer wattled pheasant, great argus pheasant, javan great rhinoceros hornbill, flying fox/kelelawar buah.

Jawa

Burung Elang Jawa
Burung Elang Jawa | Sumber : Istock

Pada zona Jawa, kamu dapat melihat berbagai jenis burung seperti elang jawa, elang-ular bido, burung biru peri asia, jalak asian-pied, oriole hitam, rangkong southern-pied, magpie robin, burung hantu sunda scops, barbet berumbai api, jalak punggung ungu, burung pipit jawa, parkit berkumis.

Papua

Merak di Bali Bird Park
Merak Asli Papua | Sumber: Instagram @balibirdparkofficial

Di zona Papua tinggal berbagai macam jenis burung yang cantik dan menawan. Kamu dapat melihat burung asli dari Papua yaitu Kasuari dan Merpati Mahkota Biru. Burung lain yang dapat kamu lihat juga yaitu kasuari leher emas, kasuari berkelok ganda, burung emas, unggas hutan hijau, kakatua raja amboina, merpati emerald, rangkong southern-pie, merpati kayu manis, lory hitam, lory salvadori’s black-capped , perkici pelangi, merpati kerajaan perut putih, drongo hitam ekor raket, merpati mahkota selatan, new guinea bronzewing, bangau mahkota afrika, merak hijau jawa, merak biru india, lory kuning, lory hiasan, cendrawasih merah, lory kuning, cendrawasih merah, cendrawasih dua belas.

Amerika Latin

Scarlet Macaw
Scarlet Macaw | Sumber : Istock

Pada zona Amerika Latin, kamu dapat melihat burung yang cantik dan juga eksotik, seperti scarlet macaw dan jenis burung beo yang terbesar di dunia yaitu hyacinth macaw. Terdapat juga burung jenis lain seperti scarlet ibis, purple swamphen, glossy ibis, green winged macaw, buffon macaw, blue and gold macaw, lovebird, orange-winged amazon, hahns macaw, red-fronted macaw, swainson’s toucan.

Afrika Selatan

Burung African Grey Parrots
Burung African Grey Parrots | Sumber : Istock

Pada zona ini, kamu dapat melihat burung jenis african grey parrots atau disebut juga dengan beo abu – abu afrika yang terkenal dapat meniru suara manusia. Kamu juga dapat melihat burung flamingo yang bisa berdiri dengan satu kaki. Selain itu juga terdapat burung – burung jenis lain seperti violet turaco, congo african grey parrot, african crowned crane, von der decken’s hornbill, ground hornbill, purple glossy starling, amethys starling, senegal parrot, laughing kookabura.

Owl House

Owl House di Bali Bird Park
Owl House di Taman Burung Bali | Sumber: Maya Rumi

Di Taman Burung Bali terdapat juga zona khusus yang ditinggali oleh berbagai macam jenis burung hantu, menarik bukan ?

Rimba Reptil

Komodo di Bali Bird Park
Komodo di Taman Burung Bali | Sumber : Instagram @balibirdparkofficial

Pada taman burung ini, kamu juga dapat melihat berbagai jenis reptil seperti hewan komodo yang sudah langka keberadaannya di Indonesia dan juga reptil jenis lain seperti buaya, kadal, ular, iguana dan lain – lain.

Aktivitas di Bali Bird Park

Atraksi Burung

Bali Bird Park menawarkan atraksi “Basic Instinct Eagle Show,” atraksi ini berupa pemberian makan kepada burung elang. Kamu yang memiliki keberanian tinggi dapat merasakan pengalaman mendebarkan saat memberi makan burung elang yang ditempatkan di atas kepala kamu.

Memberi Makan Burung

Di Bali Bird Park, selain atraksi “Basic Instinct Eagle Show,” kamu juga memiliki kesempatan untuk memberi makan kepada berbagai jenis burung lainnya. Burung – burung lainnya seperti burung Parkit, Pelikan, Lory, dan bahkan Cormorant.

Berfoto Bersama Burung

Guyu – Guyu Corner merupakan salah satu tempat untuk berfoto bersama burung di Bali Bird Park. di tempat itu, kamu dapat berfoto dengan burung kakak tua yang mempesona dan menawan.

Komodo Experience

Pada setiap hari selasa & jumat, kamu akan dapat kesempatan untuk melihat komodo – komodo menyantap makanannya. Komodo Experience akan memberikanmu pengalaman yang unik dan sulit untuk dilupakan.

Bioskop 4D

Bali Bird Park juga menyediakan Bioskop 4d. Kamu dapat menonton edukasi tentang burung dengan sensasi 4D yang akan jarang kamu temui di tempat – tempat lain.

Alamat Bali Bird Park

Bali Bird Park terletak di Batubulan yang berjarak 12 km dari Denpasar. Waktu tempuh dari Denpasar kurang lebih 20 menit. Bila kamu berada di sekitaran Ubud, kamu akan menghabiskan waktu perjalananan kurang lebih 20 menit dengan jarak tempuh 12 km. Agar kamu tidak tersesat, di bawah ini tersedia panduan lokasi untuk menuju ke taman ini.

Jam Buka – Tutup

Objek Wisata Bali Bird Park dibuka setiap harinya kecuali Hari Raya Nyepi pada pukul 09.00 Wita – 17.30 Wita. Waktu yang tepat untuk mengunjungi Taman Burung ini adalah pada sore hari, di atas pukul 14.00 Wita. Pada saat itu sudah cukup sepi karena para wisatawan kebanyakan mengunjungi taman ini pada siang hari antara pukul 11.00 Wita – 13.00 Wita.

Harga Tiket Masuk ke Bali Bird Park

Bagi kamu yang berminat untuk mengunjung objek wisata Bali Bird Park, kamu akan dikenakan biaya tiket sebesar Rp 150.000/orang untuk dewasa, sedangkan bagi anak – anak akan dikenakan biaya tiket sebesar Rp 75.000/orang. Menariknya, untuk bayi di bawah 2 tahun tidak dipungut biaya sepeserpun.

Bali Bird Park adalah destinasi menarik yang cocok untuk kamu & keluarga serta pecinta burung yang ingin menikmati waktu bersama alam dan burung-burung yang mempesona. Tempat wisata ini menggabungkan rekreasi dengan edukasi, dan merupakan salah satu tempat terbaik untuk menikmati keindahan burung di pulau Bali.

Berita Terkait

Berita terbaru dari kategori terkait.

10 Tempat Wisata di Bedugul yang Patut Dikunjungi!

11+ Tempat Wisata di Bedugul yang Patut Dikunjungi!

Updated at December 16, 2024

Tempat Wisata di Bedugul – Bali tidak hanya selalu tentang keindahan Pantai dan Pura di Bali. Bali juga memiliki danau, pegunungan, dan air terjun di Bali yang harus kamu kunjungi. Daerah di Bali yang memiliki wisata alam Bali yang menarik... Selengkapnya

Selengkapnya
Ulu Petanu Waterfall, Air Terjun Hidden Gem di Gianyar

Ulu Petanu Waterfall, Air Terjun Hidden Gem di Gianyar

Updated at October 31, 2024

Ulu Petanu Waterfall – Bali terkenal dengan kebudayaannya yang otentik dan keindahan alam... Selengkapnya

10 Mall Bali Terbesar, Terlengkap, dan Terfavorit Bagi Wisatawan

10 Mall Bali Terbesar, Terlengkap, dan Terfavorit Bagi Wisatawan

Updated at October 29, 2024

Mall Bali menjadi objek wisata yang sering dikunjungi wisatawan domestik ataupun mancanegara.... Selengkapnya

Idola Express

Jadwal dan Harga Tiket Fast Boat Nusa Penida

Updated at August 9, 2024

Fast Boat Nusa Penida – Nusa Penida adalah sebuah pulau kecil tapi... Selengkapnya